Sudah dua tahun semenjak AH-Software menyelenggarakan konser Eropa pertamanya di Wina. Tahun berikutnya, mereka kembali ke Eropa dan menuju ke Jerman untuk konvensi anime Jerman, Anime Messe Berlin 2016. Jadi ketika AHS mengumumkan bahwa mereka akan kembali untuk Anime Messe Berlin 2017, fans sangat gembira!
Konser tahun ini diterima dengan baik oleh fans dan meningkatkan daya tarik konser VOCALOID di Eropa, walau kali ini lebih berfokus pada Chihiro Ishiguro dan EHAMIC. Fans dari Jerman dan Negara-Negara di sekitarnya, bahkan dari Jepang, datang ke Berlin untuk menikmati konser itu sekali lagi. Divisi Jerman kami yang masih cukup baru juga mengambil kesempatan untuk mengunjungi konvensi dan konser ini untuk kalian!
設営なう #animemesse #そんらぶ pic.twitter.com/ESK3pyF1bp
— AHSのおがた (@tomo_ahs) June 24, 2017
Bersiap-siap sekarang #animemesse #SongsLove
Tahun ini, konsernya berlangsung di main hall KOSMOS di Berlin, berdurasi sekitar dua jam. Hall konsernya menyediakan tempat yang cukup untuk menampung lebih dari 1,000 orang, namun tetap saja sangat penuh dan ramai saat pertunjukannya. Peserta menerima glow stick secara cuma-cuma, dengan warna yang acak di pintu masuk, walau sayangnya, warna tersebut tidak bisa berubah-ubah.
AHS tidak merilis set list sebelum konsernya, dan mengumumkannya sesudahnya saat livestream terakhir mereka. Semua orang bersemangat untuk melihat lagu apa yang ditampilkan di konsernya.Namun, sesuai dengan nama konsernya, cukup jelas bahwa kebanyakan adalah encore dari set list tahun lalu.
Set List
- Yumemidori by azuma feat. Yuzuki Yukari
- Full Power! Magical Voice! by Ginga HoumenP feat. Nekomura Iroha Natural & Soft
- Pastel Imagination by Akai SuiseiP feat. Tohoku Zunko
-
Fragments of the Night by Nijihara Peperon feat. Hiyama Kyoteru Natural & Rock
- Dokidoki♥Ha・ji・me・te by DAISUKE-P feat. Kaai Yuki V4
- Kururi Kururu by ChomP feat. miki V4
- Asayake no Kinsei by pinkpong feat. Macne Nana V4 & Nana V4 English
- caged girl by BumpyUrushi feat. Yuzuki Yukari & Chihiro Ishiguro
- Omiyage, Onigiri by EHAMIC feat. Chihiro Ishiguro
- Berlin Calling by EHAMIC feat. Chihiro Ishiguro
- Momiage Rock! by EHAMIC feat. Yuzuki Yukari & Chihiro Ishiguro
- Nobara to Sakura ~Haru no Keshiki~ by EHAMIC feat. Chihiro Ishiguro
- Bipolar Tranquilizer by OyakataP feat. Yuzuki Yukari
- Crow Girl by YonoP feat. Yuzuki Yukari
- Tsuki Tabi by GYARI feat. Yuzuki Yukari
- An Embarrassing Love Song to You by Akasakof feat. Yuzuki Yukari & Chihiro Ishiguro
- Boku no Tsuita Saigo no Uso by DokukonnyakuP feat. Yuzuki Yukari & Chihiro Ishiguro
- Juzudama by Kihee feat. Yuzuki Yukari
- Yumemidori (Song Love! ver) by azuma feat. Yuzuki Yukari
Encore
20. Seiippai no Arigatou by SaKi & DAISUKE-P feat. Yuzuki Yukari
Insert Song
- This Sound by PLAMA feat. Yuzuki Yukari
- Perverse by PLAMA feat. Yuzuki Yukari
Walaupun konser ini adalah encore, AHS masih memiliki kejutan spesial untuk para fansnya di Jerman! Bersama dengan track baru, “Momiage Rock!”, yang diungkapkan di konsernya, Yukari juga menyambut para fansnya dalam bahasa Jerman. Namun walau banyak yang terkejut dengan keahliannya berbicara dalam bahasa Jerman, Yukari tidak menggunakan voice bank Jerman sungguhan.
Apa yang membuay para fans VOCALOID di Jerman sangat bersemangat adalah pengumuman yang disimpan oleh AHS hingga saat terakhir dari konsernya. Sama seperti Yuzuki Yukari V3, mereka kembali ingin menjual software VOCALOIDnya di Jermanb, dengan interface berbahasa Jerman! Kalian dapat membacanya secara lebih detail disini.
Sorotan selanjutnya adalah Macne Nana, yang memullai debut konser besarnya! Lagu bilingualnya, “Asayake no Kinsei,” memukau semua orang saat dia mulai bernyanyi dalam Bahasa Inggris!
Ini juga pertama kalinya fans melihat official 3D model konsernya. Bahkan VOCALOID producer, pinkpong, yang membuat lagu tersebut, tidak ragu-ragu untuk datang ke Berlin untuk menyaksikan sendiri pertunjukan live pertama Nana di atas panggung.
Kami menantikan lebih banyak lagi pertunjukan live bersama Nana di waktu yang akan datang!
Para AHSloid yang lainnya tentu juga tampil di panggung! Nekomura Iroha dan miki menyanyikan lagu-lagu yang catchy, yang mengingatkan fan pada track-track tipikal J-POP. Dengan kostum V4-nya dan special effect di latarnya, mereka tampak seperti idol Jepang sungguhan. Karena kostum Miki yang putih, dia tampak lebih dewasa dan elegan dibandingkan Iroha, yang tampil lebih ceria. Lagu-lagu Iroha bahkan menggunakan VB Append, Natural dan Soft-nya, walaupun dia hanya mengenakan kostum normalnya.
Dapat kita perkirakan bahwa Tohoku Zunko akan meraih popularitas berkat animenya “Zunda Horizon.” Namun, penampilannya bahkan diterima oleh para penonton, lebih baik dari harapan, benar-benar memicu semangat khalayak ramai. Kami gembira menyaksikan VOCALOID yang kurang dikenal pun mendapatkan apresiasi di Songs Love!
Kiyoteru tampil setelah Zunko. Genre musiknya langsung berubah drastis dan membuat fans bersemangat. Mereka sangat gembira denga lagu rock ini, dan karena Rock voice bank dan kostumnya dipamerkan, pertunjukan ini mungkin menimbulkan rasa cinta baru untuknya.
Kaai Yuki tampil setelah Kiyoteru dengan track yang bernuansa kekanakan, dengan penampilan yang luar biasa dalam setting kamar yang tampak manis . Sangat sempurna untuk mendampingi tema Yuki. Tentunya fans akan jatuh cinta padanya saat menyaksikannya menari di dalam kamarnya!
Bintang utama malam itu, tentunya, tetaplah Yuzuki Yukari yang lagu-lagunya mendominasi konser tersebut. Kita mendapatkan berbagai genre musik darinya; mulai dari ballad yang lembut dan kalem hingga lagu-lagu rock. Semua orang sangatlah puas! Kehadiran Chihiro Ishiguro yang bernyanyi duet dengan anaknya, Yukari, juga sangat sedap dipandang, semua ini berkat Kickstarter yang sukses!
Lagu-lagu solo Chihiro juga sangat menarik. Khalayak ramai tidak sungkan untuk ikut menari bersama lagu-lagunya seperti “Omiyage, Onigiri” yang membuat Chihiro dan EHAMIC sangat gembira. “Berlin Calling,” versi alternatif dari lagu originalnya “London Calling,” jelas sangat disukai oleh para Berliner!
Kalian dapat melihat dengan jelas para fans baru yang didapatkan oleh Chihiro malam ini, dan betapa gembiranya dia dapat kembali berpartisipasi lagi di konser Berlin ini, bersama dengan EHAMIC. Semua buktinya terlihat di Twitter-nya!
??ドイツアニメメッセ??
な、なんと1000人近い皆さんが
見にきてくださいました?嬉しい✨みんなでカメラで記念撮影?アニメメッセ2017 in ベルリン。
今年もまた来ることができて、
本当に良かった…ありがとう‼️
danke‼️ pic.twitter.com/6f1ikAcKGF— 石黒千尋 (@chihiro_ishi) June 24, 2017
Anime Messe Jerman
Terdapat…terdapat hampir 1000 orang yang datang menyaksikan penampilan kami. Saya sangat gembira! Berikut foto kenang-kenangan yang diambil bersama semuanya!Anime Messe Berlin 2017.
Saya sangat gembira karena kami mendapatkan kesempatan untuk datang lagi tahun ini! Terima kasih!
Danke!!
Merchandise
Bagi mereka yang tidak puas meninggalkan konvensi tanpa membeli merchandis, Anime Messe Berlin menyediakannya! Para pengunjung dapat membeli merchandise AHS di booth Honorary Guest AnimeRadio selama Anime Messe. Bersama dengan mug dan T-hirt Yuzuki Yukari dalam ketiga desain V4-nya, mereka bahkan menyediakan voice bank VOCALOID AHS yang diambil langsung dari toko mereka, AnimeFanShop.
Konser ini jelas menjadi pengelaman sekali sumur hidup bagi kami, dan kami sangat senang menjadi bagian darinya tahun ini! Belum jelas apakah AHS akan kembali lagi pada Anime Messe Berlin tahun depan, namun mereka akan senang bila staff konvensi mengundang dan membantu mereka untuk bisa kembali lagi tahun depan!
Bagi kalian yang tidak bisa datang ke konsernya, kalian dapat menikmati lebih banyak foto-foto yang diambil selama konsernya di page Animexx kami. Untuk lebih banyak informasi mengenai Anime Messe 2018 dan VOCALOID, stay tune di VNN!